Agak susah memang merubah paradigma atau pandangan masyarakat kita tentang Diabetes, yang kebanyakan dari mereka meyakini Diabetes itu ada 2 kategori Basah dan kering, Diabetes itu gak boleh makan dan minum Gula, lalu ketika saya Hypoglicemic (Kadar gula darah rendah) apa Saya harus minum air garem ?? harus makan buah dan sayur ?? aduuuhh kan gak lucuuu...
Saya pribadi pernah beberapa kali coba menjelaskan sedikit dengan bahasa yang saya pikir cukup mudah di mengerti, tapi responnya tetep aja mereka lebih percaya keyakinan yang sudah mereka anut sejak lama, dan kadang saya suka bingung aja ketika mereka masih ada yang menanyakan Saya Diabetes basah apa kering ??? Saya cuma senyum senyum sendiri aja deh hehe..
PR kita sebagai Diabetes Muda untuk meng-edukasi keluarga dan orang terdekat kita untuk lebih memahami Diabetes, dan bagaimana mengatasinya, yaa.. Saya pikir minimal dari lingkungan terdekat dulu seperti keluarga, Saudara, Teman dan Sahabat atau bahkan Pacar jika punya hehe..
Walaupun kita tau pada intinya mereka yang melarang kita untuk ini dan itu adalah mereka yang peduli, sekalipun tanpa edukasi. so enjoy yuour life..
Posting Komentar